Renungan Diri

0 komentar

1)Manusia tak luput dari salah" itu benar, tapi jangan jadikan itu sebagai alasan untuk selalu berbuat kesalahan. Kesempurnaan itu yang harus kita cari. Mengerjakan sesuatu dengan sempurna itu yang harus kita lakukan, meski tidak akan pernah bisa sempurna.
Allah tidak melihat kesempurnaan kita dalam menjalani sesuatu, akan tetapi niat tulus yang disertai usaha untuk menjalankannya.Karena kita tidak bisa sempurna, maka biarkanlah Allah yang akan menyempurnakannya. Begitu pun dalam menata hati, kita harus senantiasa menatanya untuk menjadi lebih baik dan lebih baik lagi..

2)Jangan mempersulit diri dengan rasa iri.
Tak bisa dipungkiri,kecemburuan atas orang / sesuatu acap kali datang menghampiri dalam kehidupan.
Daripada membuang waktu memikirkan Nikmat orang lain, lebih baik memperbaiki kualitas diri ,dan bekerja keras.
Orang yang selalu merasa iri, seringkali lupa cara
memperbaiki diri. 
Mereka lebih sibuk mencaci dan merendahkan
orang lain.
Ia seakan-akan mempertanyakan rasa keadilan Allah, padahal hanya Allah Yang Maha Adil.
Dengan menghindari rasa
iri, kita bisa lebih obyektif dalam menghadapi masalah dan hidup kita akan terasa tenang.
seny^_^um ..

3)" Sendi-Sendi Kebahagiaan "
~ SENDI adalah Hati yang selalu BERSYUKUR, Lidah yang selalu BERDZIKIR, Tubuh yang selalu BERSABAR. Itu semua mengandung Nikmat dan ganjaran.
~ Salah satu tanda kebahagiaan seorang hamba yaitu Menyembunyikan Rahasia dirinya dan Merencanakan jalan hidupnya.
~ Karena sesungguhnya Titik Lemah yang ada pada manusia adalahmenyikap lembaran-lembaran Kehidupannya kepada manusia, Menyebarkan rahasia-rahasiahidupnya pada mereka. 
~ Maka ini merupakan penyakit lama, penyakit menahun yang menjangkiti manusia. Karena jiwa manusia cenderung untuk menyebarkan rahasia dan menyebarkan berita.
~ Hubungan dengan masalah Kebahagiaan adalah bahwa siapa saja yang menyebarkan rahasia dirinya, maka umumnya mereka akan mengalami penyesalan, kesedihan dan kegelisahan.
" Dan, hendaklah dia berlaku lemah lembut dan janganlah sekali-kali menceritakan hal-mu kepada seorang pun."(QS. Al-Kahfi : 19)

4)Masalah tak kunjung mencair.mari evaluasi diri sendiri..
Masalah yang terjadi sebenarnya bersumber dari diri sendiri.
Jangan terbiasa menyalahkan orang lain
atas masalah yang menimpa diri sendiri.
Tanyakan pada diri, apa
yang telah diperbuat atau kesalahan (dosa) apa yang dilakukan sehingga kejadian buruk menimpa kita.
Dengan begitu, setiap orang akan termotivasi memperbaiki kekurangan yang ada dalam dirinya.
Apabila belum diketemukan, bertaubatlah dan minta ampunlah
kepada Allah.
Allah-lah yang aka membimbing kita menemukan apa
yang kita cari tersebut.

5)
Kadang aku berpikir dan bertanya , apakah aku adalah orang yang baik?

Jika Setan menjawab: ” Ya, kamu adalah orang yang baik, tapi kamu bisa lebih baik!”

jika Malaikat menjawab: “Belum, kamu belum menjadi orang baik!”

Jika Teman menjawab: “Sudah baik, tapi tingkatkan dong!”

Jika Orang Lain menjawab: “Kamu belum baik, kamu sama seperti yang lain!”

dan masih banyak lagi yang menjawab.

Dalam batin aku hanya berkata, Aku sedang belajar jadi baik!!


Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Copyright © 2011. Khazanah Islami - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger